Ini Aspirasi Warga Dibidang Pembangunan Saat Reses Tolona Lindungi
Reses anggota DPRD Gunungsitoli |
Gunungsitoli,- Sejumlah masyarakat menyampaikan aspirasi kepada anggota DPRD Kota Gunungsitoli Tolona Lindungi Gea saat menggelar Reses di Desa Tetehosi I, Kacamatan Gunungsitoli Idanoi , Kota Gunungsitoli, Rabu (20/02/2019).
Pada laporan penyampaian hasil reses masa sidang I anggota DPRD Kota Gunungsitoli, Tolona Lindungi menyampaikan sejumlah aspirasi masyarakat salah satunya di bidang pembangunan atau infrastruktur.
"Masyarakat mengharapkan pembangunan bronjong di dusun II Hetalu Desa Tetehosi I. Pembangunan jalan dari naru-naru dusun II juga diharapkan warga," ujarnya.
Pembangunan parit beton di sepanjang jalan gido sebua menuju pantai desa Tetehosi I kecamatan Gunungsitoli Idanoi juga sangat diharapkan.
"pembangunan hotmix ruas jalan Tetehosi I menuju samasi yang dimulai dari simpang foa serta pembangunan jalan lingkungan rabat beton di desa Tetehosi I," tuturnya.
Pembangunan TPT di Gereja BNKP jemaat Siwalubanua II desa Siwalubanua II juga sangat diharapkan warga. (red)