Terbaru

DPRD Gunungsitoli Gelar RDP Terkait Rastra Yang Diduga Tak Layak Konsumsi

Suasana RDP Di DPRD Gunungsitoli |Foto: Budi Gea
Gunungsitoli,- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Gunungsitoli menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) terkait dugaan Beras Sejahtera (Rastra) tidak layak konsumsi yang salurkan oleh Pihak Bulog kepada Masyrakat.

RDP itu digelar di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kota Gunungsitoli jalan Gomo, Kota Gunungsitoi, Senin (19/06/2017) sore.

Pada RDP yang dipimpin oleh Ketua DPRD Herman Jaya, sejumlah Pimpinan dan Anggota DPRD silih berganti melemparkan pertanyaan kepada Kansilog Gunungsitoli Kurnia Hasibuan terkait Rastra yang tidak layak konsusmsi itu.

Para Kepala Desa se Kota Gunungsitoli juga menyampaikan sejumlah pernyataan yang menyesalkan kualitas Rastra yang tidak layak konsumsi itu.

Terlihat di hadapan meja Pimpinan DPRD Rastra yang diduga tidak layak konsumsi yang dijadikan sebagi bukti sebanyak puluhan kilogram.

Hadir dalam RDP itu, Wakil Wali Kota Gunungsitoli Sowa'a Laoli, Kapolres Nias, Kabag Perekonomian, Sejumlah Pejabat Pemko Gunungsitoli, Camat dan Sejumlah anggota DPRD. 

Hingga berita ini tayang, RDP tersebut masih tetap berlangsung dengan Alot. (Budi Gea)

Iklan

Loading...
 border=