PPA Omasio Adakan Pentas Seni Anak
Anak Sedang Memainkan Alat Musik | Foto: Marlius |
Tuhemberua – Pusat Pengembangan Anak Omasio menyelenggarakan Pentas Seni anak di Desa Silimabanua Kecamatan Tuhemberua Kabupaten Nias Utara, Rabu (18/2/2015).
Salah Seorang Panitia Penyelenggara Ade Saputra Zega yang diwawancarai wartanias.com menjelaskan bahwa Pentas Seni yang bertemakan “Mari Saling Mengasihi Sesama” tersebut bertujuan untuk mendorong anak berekspresi dibidang seni sehingga kedepannya lebih baik lagi bahkan mampu berkarya di bidang musikalitas.
Pantauan wartanias.com, Pentas seni yang dilaksanakan selama 3 jam ini dihadiri dua ratusan anak dengan pembawa acara salah seorang anak perempuan bernama Rina (12) dengan beberapa kegiatan yang di laksanakan seperti tari tradisional dan seni suara yang diiringi musik full band oleh anak-anak berusia 11 tahun. (Marlius)